Cara Mengatasi Email dalam Antrian, 4 Trik Ampuh!

cara mengatasi email dalam antrean

Palingit.com – Proses pengiriman email terkadang memerlukan waktu yang lama, bahkan bisa membingungkan saat statusnya dalam antrian. Hal ini bisa menghambat aktivitas mengirim file atau pesan, apalagi untuk keperluan penting. Berikut cara mengatasi email dalam antrian di HP agar cepat terkirim.

Cara Mengatasi Email Dalam Antrian

Membersihkan Cache Aplikasi

Alternatif pertama yang bisa dilakukan adalah menghapus cache atau sampah aplikasi Gmail yang membuat kinerjanya tidak maksimal. Penumpukan sampah atau cache aplikasi menimbulkan beberapa dampak, seperti membuat ponsel menjadi lemot dan menurunkan kinerja platform terkait.

Apabila terjadi penumpukan sampah di aplikasi email, maka akan membuat Anda kesulitan untuk mengirim pesan dan selalu menemukan keterangan dalam antrian. Oleh sebab itu, alternatif pertama yang bisa digunakan adalah membersihkan cache aplikasi terlebih dahulu.

Anda bisa langsung membuka menu pengaturan bawaan ponsel dan gulirkan hingga menemukan menu aplikasi. Berikutnya, pilih aplikasi email untuk mendapatkan detailnya, termasuk ruang penyimpanan. Selanjutnya, klik opsi penyimpanan tersebut agar menemukan fitur cache.

Langsung saja klik pada pilihan hapus cache aplikasi untuk membersihkan sampah email yang menumpuk. Terakhir, buka kembali aplikasi email untuk melihat pesan dalam antrian berhasil dikirim satu per satu.

Membersihkan Contact List

Cara mengatasi email dalam antrean di HP selanjutnya, yaitu membersihkan contact list yang sudah terlalu menumpuk. Pembersihan contact list ini lebih baik dilakukan secara berkala agar kinerja email selalu bisa terjaga dengan baik.

Hal pertama yang bisa dilakukan adalah membuka akun email terlebih dahulu melalui aplikasi atau web browser pada ponsel. Lalu, tekan tanda segitiga yang ada di samping tulisan gmail pada menu utama email untuk menemukan fitur contact.

Klik pada fitur contact tersebut agar menemukan daftar kontak yang invalid dan non responders. Lalu, hapus email yang dianggap sudah tidak penting agar list terlihat lebih rapi. Selanjutnya, aktifkan do not mail list pada kotak tersebut agar kontak tersebut sudah tidak masuk dalam daftar lagi.

Mengupdate OS & Aplikasi

Solusi selanjutnya adalah mengupdate operating system ponsel dan aplikasi yang digunakan untuk mengirimkan email. Sebab, hal ini seringkali dianggap sepele, tetapi pada akhirnya memberikan dampak bagi ponsel dan aplikasi.

Anda bisa membuka menu pengaturan pada ponsel dan klik fitur operating system. Lalu, lihat spesifikasi OS yang sudah terpasang pada ponsel dan lihatlah apakah membutuhkan pembaruan. Apabila ada, langsung saja lakukan pengunduhan untuk memperbarui system yang terpasang.

Selain itu, Anda juga bisa mencoba membuka Google Play Store dan mencari aplikasi email yang sedang digunakan. Cari tahu apakah aplikasi email tersebut mengeluarkan versi terbaru yang mengharuskan penggunanya untuk melakukan update terbaru atau tidak.

Mengatur Sinkronisasi Ponsel

Alternatif terakhir yang bisa digunakan, yaitu melakukan sinkronisasi pada ponsel terutama untuk aplikasi email. Caranya, klik menu pengaturan dan tap pada pilihan accounts and backup. Tahap selanjutnya, silahkan buka menu accounts dan ketuk pada akun yang diinginkan.

Lalu, klik pada pilihan sync account dan gulirkan layar hingga Anda menemukan opsi gmail. Aktifkan turn off indikator pada sinkronisasi gmail di sebelah kanan tampilan layar yang berwarna biru. Lalu, kembali lagi ke menu home ponsel.

Langkah terakhir cara mengatasi email dalam antrean di HP dengan metode ini, yaitu melakukan restart ponsel. Lalu, nyalakan kembali indikator sinkronisasi gmail dan buka aplikasi email untuk melihat list pesan dalam antrian bisa terkirim satu per satu.

Exit mobile version